Rabu, 25 April 2018

ORIENTASI PENDAMPING JALIN MATRA KELURAHAN



Dalam rangka melaksanakan Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 5 Tahun 2018 tentang Pedoman Umum Program Jalan Lain Menuju Mandiri dan Sejahtera (JALIN MATRA) Provinsi Jawa Timur, maka pada hari Rabu sampai dengan Jumat tanggal 25-27 April 2018 diadakan Bimbingan Teknis Bagi Pendamping Program Jalin Matra Kelurahan di Hotel Ollino  Malang.

Acara dibuka oleh Bapak Yasin dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Timur, dihadiri Bapak Rois selaku narasumber dari LPPM dari Universitas Brawijaya Malang, Bapak Yanto selaku narasumber dari Sekretariat Pendamping Jalin Matra Provinsi Jatim serta Ketua dan Bendahara Pokmas Kabupaten dan Kota se-wilayah Jatim, yaitu Kota Kediri, Kota Malang, Kota Madiun, Kota Pasuruan, Kota Probolinggo, Kota Blitar, dan Kota Mojokerto.

Adapun jadwal kegiatan orientasi pendamping jalin matra kelurahan ini sangat padat meliputi, Pendampingan Kader PKK dalam Pengembangan Usaha Ekonomi Produktif Kepala Rumah Tangga Perempuan (KRTP) yang disampaikan oleh ibu Rety Andini selaku Sekretaris Pokja 2 dari Tim Penggerak PKK Porvinsi Jawa Timur, Pedoman Umum Jalin Matra Program Feminisme Kemiskinan Perkotaan oleh Bapak Yanto dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Jawa Timur, sedangkan untuk Petunjuk Teknis Operasional yang meliputi Mekanisme dan Tahapan Program oleh Bapak Nur Rois Ahmad dari LPPM Universitas Brawijaya Malang.  Para Pendamping Kelurahan juga mendapatkan materi Peran Kader PKK Dalam Mendorong Ekonomi Keluarga yang disampaikan oleh Ibu Christian Sahertian selaku motivator dari Universitas Merdeka Malang, sedangkan Pengorganisasian Pendampingan dan Pengelolaan Database Kepala Rumah Tangga Perempuan (KRTP) disampaikan oleh Bapak Tri Wahyu Nugroho dari LPPM Universitas Brawijaya.  Adapun jadwal di hari terakhir, pendamping Kelurahan mendapatkan materi Petunjuk Teknis Operasional dalam hal Pencairan dan Pelaporan serta Pertanggungjawaban Rencana Tindak Lanjut  dan yang terakhir  Upaya Percepatan dan Perluasan Penanggulangan Kemiskinan di Jawa Timur.

Program Jalan Lain Menuju Mandiri dan Sejahtera (Jalin Matra) ini adalah Program yang di desain secara khusus dan inklusif bagi masyarakat yang belum beruntung secara ekonomi, sosial, budaya (wong cilik) berdasarkan Pemutakhiran Basis Data Terpadu (PBDT) Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K) Program Penanganan Fakir Miskin (PPFM) 2015 dengan status kesejahteraan 30% terendah.  Program Jalin Matra memiliki 3 kegiatan unggulan yang secara spesifik berbeda dari segi sasaran, yiatu Jalin Matra Bantuan Rumah Tangga Sangat Miskin dengan sasaran Rumah Tangga Sangat Miskin dengan status kesejahteraan 1-5% terendah (Desil 1), Jalin Matra PFK dengan sasaran Kepala Rumah Tangga Perempuan dengan status kesejahteraan 1-10% terendah (Desil 1) dan Jalin Matra Penanggulangan Kerentanan Kemiskinan dengan Sasaran Rumah Tangga Rentan Miskin dengan status kesejahteraan 11-30% terendah (Desil 2 dan 3).

Permasalahan kemiskinan secara keseluruhan menjadi perhatian Pemerintah Provinsi Jawa Timur, namun secara khusus saat ini mencermati adanya peningkatan populasi perempuan yang hidup di bawah garis kemiskinan serta semakin tumbuh dan akutnya kondisi kemiskinan yang terjadi pada rumah tangga dengan kepala rumah tangga perempuan.

Kondisi permasalahan dan kemiskinan yang dihadapi rumah tangga dengan kepala rumah tangga perempuan secara umum lebih kronis di banding dengan kepala rumah tangga laki-laki.  KRTP tidak hanya mengalami permasalahan di sektor ekonomi, tetapi juga problematika psikologis, sosial, dan budaya.  Kebutuhan untuk mendapatkan jalan keluar dari perangkap kemiskinan tidak cukup melalui fasilitasi akses ekonomi tetapi memerlukan dukungan interaksi secara intensif dari "figur" yang secara keseharian sudah dikenal, dinilai mampu memberikan perlindungan, berkelanjutan serta memiliki legitimasi sosial.

Adapun maksud pelaksanaan Program Jalin Matra PFK adalah Program yang yang di desain khusus untuk mengoptimalkan dan mengefektifkan program penanggulangan kemiskinan bagi rumah tangga miskin dengan Kepala Rumah Tangga Perempuan (KRTP).
Sedangkan tujuan dari Jalin Matra (PFK) antara lain :
  1. Memberikan akses interaksi dan perlindungan terhadap Kepala Rumah Tangga Perempuan melalui optimalisasi peran Kader TP-PKK sebagai mother care bagi KRTP;
  2. Memperluas akses Rumah Tangga Sasaran dengan Kepala Rumah Tangga Perempuan Terhadap usaha produktif untuk peningkatan aset usaha/pendapatan keluarga
  3. Membantu mendorong ketahanan sosial ekonomi rumah tangga untuk memenuhi kebutuhan hidup dasar;
  4. Mendorong motivasi berusaha (need for achievement) dan kemampuan (life skill) KRTP dalam rangka meningkatkan kesejahteraannya.
Semoga dengan adanya Orientasi Pendamping Kelurahan dalam Program Jalin Matra ini dapat meningkatkan skill dari para pendamping kelurahan, sehingga dapat mewujudkan Kepala Rumah Tangga Perempuan (KRTP) yang Mandiri dan Sejahtera. (AK)

0 komentar:

Posting Komentar